Bagaimana Menata Koridor Rumah agar Terlihat Lebih Menawan dan Nyaman? Berikut Tipsnya!
Tips Menata Koridor Rumah.
Koridor berfungsi sebagai penghubung antar ruangan. Banyak orang mengabaikan untuk tidak menonjolkan nilai estetika dari koridor, hanya sebagai ruang fungsional yang terkesan biasa saja. Hanya karena ruangan penghubung, bukan tempat bersantai seperti ruang tamu dan kamar tidur, tetapi bukan berarti koridor harus di abaikan.
Berikut adalah tips Bagaimana Menata Koridor Rumah agar Terlihat Lebih Menawan dan Nyaman.

Menata Koridor Rumah dengan Karpet
Koridor juga bisa di buat menjadi cantik dengan karpet motif jika dindingnya harus tetap rata. karpet bisa sangat berguna untuk menata koridor tanpa membuat berantakan. Pilih karpet dengan warna yang sangat mencolok jika koridor terlihat monoton. Namun, jika warna cerah sudah mendominasi dinding dan koridor, Anda dapat menggunakan karpet berwarna netral.Yang harus diperhatikan adalah, Bagaimana Menata Koridor Rumah agar Terlihat Lebih Menawan dan Nyaman. tampilan koridor harus estetis meski bukan bagian dari ruangan.
Decluttering Koridor Rumah Agar Terlihat Menawan dan Nyaman
Biasanya Koridor tidak terlalu memiliki ukuran yang terlalu lebar. Agar koridor terkesan lebih luas dan menawan, maka lakukan decluttering atau mengutamakan barang fungsional dan menyingkirkan barang yang tidak terpakai. Bayangkan saja, bagaimana ketika Anda berada di suatu ruangan yang tidak terlalu menawan tetapi ada banyak barang yang membuat ruangan terkesan lebih sempit, cukup ruwet kan? Namun, akan berbeda jadinya ketika ruangan minimalis dengan barang yang sedikit dan ruangan tidak terkesan begitu sempit maka tidak akan menimbulkan kesan yang buruk.

Menata Koridor Rumah dengan Foto Keluarga
Dengan adanya sentuhan pribadi seperti foto keluarga pada koridor akan menambah estetika yang menciptakan kenyamanan.
Menata Koridor Rumah dengan Rak Buku
Menata koridor dengan rak buku akan membuat suasana ruangan layaknya perpustakaan dalam rumah. Tetapi tergantung banyak atau tidaknya buku dalam rak itu sendiri ya, hehehe. Jika Anda tertarik untuk menata koridor dengan rak buku, Sangat direkomendasikan jika menggunakan rak buku berukuran minimalis agar tidak terkesan sempit dan terlalu ruwet, seperti poin di atas.
Menata Koridor Rumah dengan Wallpaper
Jika Dinding koridor terkesan biasa saja atau kurang menawan, Anda dapat menggunakan wallpaper yang memiliki berbagai motif dan gambar sesuai yang Anda inginkan. Tips ini cukup sederhana dan mudah dilakukan, cocok untuk Anda yang butuh sedikit tambahan warna pada ruang koridor namun tidak ingin terlalu mencolok. Anda dapat memasang sesuai yang kebutuhan. Saran: Jika sudah melakukan dekorasi dinding koridor dengan wallpaper, maka tidak perlu menambahkan lebih banyak elemen dekoratif.
Pencahayaan Koridor Rumah Agar Terlihat Menawan dan Nyaman
Pencahayaan, baik lampu atau cahaya alami mempengaruhi kesan dalam ruangan itu sendiri. Jika koridor Anda ingin terlihat agak luas maka Anda dapat mengoptimalkan pencahayaan, baik lampu atau pencahayaan alami, sesuai yang Anda butuhkan.
Menata Koridor dengan Cermin
Menggunakan cermin sebagai hiasan adalah cara simple untuk meenyulap koridor yang terlihat agak sempit menjadi terasa lebih luas. Ini karena cermin memantulkan cahaya yang dapat membuat ruang sempit atau gelap tampak lebih luas dan terbuka. Anda dapat memasang cermin pada ujung atau samping koridor demi kesan ruangan yang lebih luas secara visual.

Menata Koridor dengan Tanaman
Demi kesan ruangan yang sejuk, alami, dan lebih sehat. Tanaman adalah rekomendasi tepat untuk menjadi penghias sekaligus memperbaiki kualitas udara dalam ruangan.
Semoga ini bermanfaat juga menambah wawasanmu, ya! silahkan konsultasi dengan Pinterplan jika Anda butuh solusi.
See you!